Keown Minta Arsenal Jual Ozil dan Sanchez

Keown Minta Arsenal Jual Ozil dan Sanchez
Mesut Ozil dan Alexis Sanchez (c) ARS

Bola.net - - Mantan kapten , Martin Keown, percaya bahwa klub harus menjual dua pemain bintang, Alexis Sanchez dan Mesut Ozil, yang menurutnya terlalu dianakemaskan di tim.

Sanchez dikabarkan sudah jadi target Josep Guardiola untuk Manchester City, yang konon sudah bicara dengan agennya di London pekan ini. Bayern juga tertarik pada pemain yang sudah mencetak 30 gol musim lalu tersebut.

Ozil juga sudah lama disebut ingin pergi dari London. Dan meski Arsene Wenger sudah mengikat kontrak baru, masa depan pemain Jerman hingga kini masih belum mendapat kejelasan.

Mesut Ozil dan Alexis SanchezMesut Ozil dan Alexis Sanchez

Keown lantas mengatakan di BBC: "Mereka berdua terlalu dianakemaskan musim ini dan mereka membuat Arsenal kecewa di periode di mana mereka kalah dua kali dari Bayern Munchen dan kemasukan 10 gol."

"Manajer harus membuat keputusan yang sulit sekarang. Kontrak Sanchez harus segera diselesaikan. Apakah itu akan terjadi? Apakah Ozil akan pergi?"

"Saya yakin keduanya ingin pergi ke tim lain karena mereka ingin memenangkan Liga Champions, Premier Legue, dan mungkin mereka merasa itu tak bisa dilakukan di Arsenal. Klub lebih besar dari dua individu ini."