Keown: Leicester Tak Boleh Terbuai Status Juara Bertahan

Keown: Leicester Tak Boleh Terbuai Status Juara Bertahan
Martin Keown (c) bbc
- Mantan pemain Leicester City dan Arsenal, Martin Keown menegaskan bahwa The Foxes harus segera melupakan euforia musim lalu dan fokus menatap musim baru dengan semangat baru.


Leicester memang tampil mengejutkan musim lalu saat mereka menjuarai Premier League untuk pertama kalinya dalam sejarah klub. Capaian mereka itu didapat saat tim-tim mapan lain tengah goyah.


Dan dikatakan Keown, salah satu agar tim asuhan Claudio Ranieri itu tetap dapat fokus dan bersemangat menyongsong musim baru adalah dengan segera melupakan bahwa mereka musim lalu pernah juara.


"Saya pernah di Leicester dan tak pernah dalam jutaan tahun berpikir bahwa Leicester akan menjuarai Premier League sebelum Arsenal kembali juara," ujarnya.


"Saya pikir apa yang mereka perlu untuk lakukan sekarang, mengenang saat kami memenangkan trofi di Arsenal, mereka harus menempatkan trofi itu di sisi lain secepatnya. Anda perlu menempatkan trofi dalam lemari dan melupakannya. Anda berpura-pura untuk tak pernah memenangkannya dan tetap menatap ke depan," sambungnya.


"Memenangkan satu Premier League, saya tahu ini capaian luar biasa, tapi harus melihat lebih ke atas. Ranieri mungkin berpikir, 'kapan kami akan pernah mendapatkannya lagi," tandasnya.[initial]


 (les/dzi)