
Bola.net - - Ketidakpastian yang terjadi terkait masa depan Arsene Wenger di adalah penyebab mengapa Alexis Sanchez dan Mesut Ozil masih belum mengikat kontrak baru di klub.
Hal tersebut merupakan pendapat dari mantan bek Gunners, Martin Keown, yang percaya bahwa Arsenal mungkin akan kesulitan mempertahankan dua pemain bintang mereka jika Wenger nantinya memutuskan untuk hengkang di akhir musim.
Kontrak Wenger di Arsenal akan habis di musim panas dan ia sudah mengatakan akan menunggu dan melihat apa yang terjadi di akhir musim, sebelum mengambil keputusan. Sementara itu, kontrak Sanchez dan Ozil akan habis di musim panas 2018 mendatang.
Keown mengatakan di Daily Mail: "Wenger mendatangkan keduanya ke klub, jadi dia akan menjadi bagian dari alasan mengapa mereka memutuskan untuk mengikat kontrak."
"Wenger memiliki daya tarik global yang tidak bisa diremehkan, dan jika dia memutuskan untuk pergi di akhir musim, Arsenal mungkin harus coba meyakinkan Sanchez dan Ozil untuk mengikat kontrak baru dengan manajer baru, dan ini bisa jadi masalah."
"Wenger sudah mengatakan bahwa ia lebih suka kehilangan keduanya tanpa uang sepeser pun di akhir kontrak, ketimbang menjual mereka sekarang, namun ini adalah perjudian yang besar, karena nilai transfer mereka mencapai 80 juta poundsterling. Ada keputusan besar yang sudah dibuat dalam beberapa tahun terakhir, dan menurut saya dua bintang Arsenal ini tidak akan memberikan komitmennya di klub."
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 5 Januari 2017 23:59
-
Liga Inggris 5 Januari 2017 22:58
-
Liga Inggris 5 Januari 2017 21:38
-
Liga Inggris 5 Januari 2017 19:07
-
Liga Inggris 5 Januari 2017 18:21
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 15:15
-
Otomotif 21 Maret 2025 14:53
-
Liga Eropa Lain 21 Maret 2025 14:45
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 14:15
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 14:15
-
Liga Italia 21 Maret 2025 14:13
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...