Keown: Chelsea Harus Jadikan Torres Striker Nomor Satu

Keown: Chelsea Harus Jadikan Torres Striker Nomor Satu
Fernando Torres. (c) AFP
Bola.net - Mantan pemain Arsenal Martin Keown menganggap kemampuan Fernando Torres masih belum habis. Menurut Keown, Torres masih bisa mengeluarkan kemampuan terbaiknya apabila terus diberi kesempatan bermain.

Striker asal Spanyol ini sempat membawa Chelsea memimpin pada pertandingan kontra Galatasaray di Liga Champions. Meski kemudian tuan rumah berhasil menyamakan kedudukan 1-1.

Keown menyakini bahwa gol Torres ini merupakan pertanda kebangkitan dari pemain berusia 29 tahun ini. Ia berharap Jose Mourinho tetap mempercayakan lini depan di pundak Torres.

"Pada awal musim mereka sekilas menganggap Torres sudah usang. Mourinho tampaknya berhasil memberinya motivasi dan dia bermain bagus," kata Keown di kolom Daily Mail.

"Dia terlihat sudah bisa menemukan kecepatannya kembali dan menjadi kunci sukses Chelsea dengan membuat dia nomor satu. Selalu banyak hal negatif di sekitar Fernando Torres, namun Chelsea harus tetap bersamanya."

Torres sendiri sampai sejauh ini memang baru mencetak sembilan gol dari 27 kali kesempatan yang diberikan Mourinho di semua ajang kompetisi musim ini. (sm/ada)