Kenapa Ferguson Temui Guardiola di New York?

Kenapa Ferguson Temui Guardiola di New York?
Josep Guardiola. (c) Bola.net
Bola.net - Kabar yang beredar di Spanyol, Sir Alex Ferguson pekan ini sempat pergi ke New York untuk menemui Josep Guardiola.

Harian El Mundo Deportivo mengabarkan pertemuan keduanya sebagai alasan utama kenapa Pep dan Fergie tak datang di forum pelatih elit UEFA tengah pekan kemarin.

Sejatinya dua juru racik strategi tersebut dapat undangan ke Nyon, Swiss, markas besar UEFA. Namun Ferguson tidak datang.

Sedangkan Guardiola disebutkan menolak undangan itu. Pep sendiri baru saja pindahan bersama keluarganya ke New York bulan lalu.

Ferguson dikabarkan terbang ke Amerika Serikat demi mendiskusikan posisi pelatih di Old Trafford. Fergie ingin Pep menjadi suksesornya di Manchester United mulai akhir musim nanti. (tri/lex)