Kemenangan Liverpool, Saksi 100 Gol Sadio Mane di Premier League

Kemenangan Liverpool, Saksi 100 Gol Sadio Mane di Premier League
Ekspresi Sadio Mane pasca membobol gawang Norwich City (16/2/2020) (c) AP Photo

Bola.net - Datang dari bangku cadangan, Sadio Mane muncul sebagai pahlawan kemenangan Liverpool atas Norwich City, Minggu (16/2/2020). Mane mencetak gol semata wayang The Reds pada kemenangan krusial tersebut.

Pasukan Jurgen Klopp memang mendominasi pertandingan tersebut, tapi pertahanan Norwich begitu rapat. Ketika laga terkunci, Klopp memutuskan memainkan Mane yang baru pulih dari cedera, keputusan yang terbukti tepat.

Mane memasuki lapangan pada menit ke-60, lalu mencetak gol di menit ke-78. Artinya, hanya butuh 18 menit baginya untuk mengubah arah pertandingan. Bukti pemain penting untuk The Reds.

Satu gol Mane pun merupakan torehan spesial. Baca selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!

1 dari 2 halaman

100 Gol Mane

Tercatat, dengan satu golnya itu, Mane telah melengkapi torehan 100 gol di sepak bola Inggris. Penyerang Senegal ini membungkus 75 gol selama membela Liverpool, lalu 25 gol sebelumnya ketika masih berkostum Southampton.

Gol Mane juga cukup membuktikan kualitasnya sebagai salah satu penyerang terbaik Liverpool. Dia melewati kepungan dua pemain Norwich untuk melepaskan tembakan voli kaki kiri yang mengecoh Tim Krul.

Satu gol itu juga sangat penting bagi kemenangan Liverpool. The Reds duduk nyaman di puncak klasemen sementara, unggul 25 poin dari Manchester City di peringkat kedua.

2 dari 2 halaman

Proses Perkembangan Mane

Mane didatangkan Liverpool dari Southampton pada tahun 2014 silam. Saat itu dia tampil impresif bersama Soton, dengan torehan hattrick tercepat di Premier League.

Dua musim bersama Southampton, Mane sukses mencetak 25 gol. Liverpool tertarik dan bergerak cepat mendatangkan Mane dengan 34 juta poundsterling saja.

Sejak saat itu, Mane melesat. Dia mencetak 75 gol untuk The Reds dalam 155 penampilan. Mane juga berkontribusi pada keberhasilan Liverpool menjuarai Liga Champions musim lalu.

Sekarang, dia mengusung misi penting membantu Liverpool mewujudkan mimpi di Premier League.

Sumber: Squawka