
Bola.net - Paul Pogba akhirnya kembali merumput di lapangan usai menepi sekian lama. Sayangnya, Pogba kembali ketika Manchester United takluk 0-2 dari Watford, pekan ke-18 Premier League 2019/20, Vicarage Road, Minggu (22/12/2019).
Ole Gunnar Solskjaer mengakui timnya tampil di bawah standar dan pantas kalah, dia bahkan tidak repot-repot membantah. Solskjaer tahu MU kalah karena tampil sangat buruk di babak pertama.
Biar begitu, setidaknya Solskjaer bisa sedikit gembira dengan kembalinya Paul Pogba. Gelandang Prancis ini baru bermain di menit ke-64, penampilan singkat tapi sangat berarti.
Advertisement
Apa kata Solskjaer soal kembalinya Pogba? Scroll ke bawah ya, Bolaneters!
Pemain Terbaik
Meski hanya bermain kurang-lebih 30 menit, Pogba jelas terlihat sebagai pemain terbaik MU pada pertandingan tersebut. Ini jelas kabar baik bagi Solskjaer, mengingat Pogba telah menepi sekitar tiga bulan terakhir.
Sayangnya, Pogba saja tidak cukup membantu MU membalikkan keadaan. MU tetap kalah, walau Solskjaer memuji Pogba.
"Hal yang paling baik adalah Paul bisa bermain, itu satu nilai plus. Dia memberikan urgensi, kualitas, sejumlah umpan hebat," kata Solskjaer kepada BBC Sport.
"Dia telah bekerja keras. Dia sudah fit dan terus belajar. Dia memberikan banyak hal pada kami. Dia penting bagi kami. Dia membantu kami menciptakan lebih banyak peluang."
Kejar Empat Besar
Tercatat, Pogba menuntaskan 90 persen dari percobaan umpannya pada pertandingan tersebut. Dia pun membuat satu umpan kunci dan menorehkan dua tembakan tepat sasaran.
Kembalinya Pogba ini seakan-akan terasa seperti embusan harapan untuk pasukan Solskjaer. MU membutuhkan pemain-pemain terbaik mereka untuk menembus empat besar di tengah persaingan yang begitu ketat.
MU bakal menghadapi dua pertandingan lagi sebelum tutup tahun, yakni laga kandang kontra Newcastle (27/12) dan tandang ke Burnley (29/12).
Dua pertandingan itu bakal jadi kesempatan Pogba untuk membuktikan diri.
Sumber: BBC Sport
Baca ini juga ya!
- Man of the Match Watford vs Manchester United: Ismaila Sarr
- Momen Canggung Ketika Blunder David De Gea Hentikan Wawancara Jose Mourinho
- Hasil Pertandingan Watford vs Manchester United: Skor 2-0
- Solskjaer Punya Otoritas Penuh Untuk Tentukan Transfer Pemain MU
- Hanya 2 Pemain yang Bakal Dibeli MU di Januari 2020, Siapa Saja?
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 22 Desember 2019 22:54
-
Liga Inggris 22 Desember 2019 18:44
-
Liga Inggris 22 Desember 2019 18:20
Solskjaer Punya Otoritas Penuh Untuk Tentukan Transfer Pemain MU
-
Liga Inggris 22 Desember 2019 18:01
Watford vs Manchester United: Jadwal Siaran Langsung TVRI dan Live Streaming Mola TV
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...