Kembalikan Zaha ke Palace, United Rugi 12 Juta Pound

Kembalikan Zaha ke Palace, United Rugi 12 Juta Pound
Zaha pulang permanen ke Palace. (c) AFP
Bola.net - Manchester United akhirnya resmi mengembalikan Wilfried Zaha ke Crystal Palace secara permanen. Selama ini Zaha sudah bergabung dengan Palace dengan status sebagai pemain pinjaman.

United membeli Zaha dua tahun silam dengan harga 15 juta pound. Sayangnya, kinerja pemain muda Inggris itu tidak bisa mengalami perkembangan di Old Trafford dan akhirnya dipinjamkan ke klub-klub lain.

Secara keseluruhan, Zaha hanya bermain empat kali bagi United. Ia bahkan tidak pernah tampil sebagai starter bagi Setan Merah sepanjang kiprahnya.

United di bawah kepemimpinan Louis van Gaal tidak melihat Zaha sebagai pemain yang mereka butuhkan. Karenanya, mereka mau menerima kerugian yang cukup besar dengan mengembalikan Zaha ke Palace dengan harga hanya tiga juta pound, demikian menurut laporan ESPN.

Van Gaal sebelumnya memang sudah menegaskan bahwa ia tidak berniat mendatangkan pemain baru pada Januari ini. Ia justru lebih memilih melepas beberapa pemain yang sudah tidak dibutuhkan klub lagi. [initial]

 (ESPN/hsw)