Keluarga Glazers Takut Rooney Gabung City

Keluarga Glazers Takut Rooney Gabung City
Wayne Rooney (c) AFP
Bola.net - Keluarga Glazers, pemilik Manchester United, amat takut bahwa Wayne Rooney bakal bergabung dengan Manchester City, usai sang striker mengajukan transfer request di tahun 2010 silam, menurut laporan Manchester Evening News.

Tehsin Nayani mantan juru bicara keluarga Glazers, belum lama ini mengungkap lewat bukunya bahwa sempat muncul kekhawatiran bahwa Rooney akan bergabung dengan Manchester City, yang dimiliki oleh konsorsium asal Abu Dhabi.

Rooney sendiri sempat menolak tawaran kontrak baru dari United di bulan Agustus 2010 dan David Gill, chief executive klub, mengatakan bahwa ia ingin pergi dari klub lantaran mempertanyakan ambisi klub untuk terus menjadi yang terbaik.

Kekhawatiran United semakin menjadi, lantaran mereka sebelumnya juga sudah pernah kehilangan dua bintang penting seperti Cristiano Ronaldo dan Carlos Tevez.

Rooney kala itu disebut khawatir dengan penurunan kualitas MU, yang saat itu menghabiskan dana hingga 43 juta poundsterling untuk membeli sosok-sosok seperti Antonio Valencia, Gabriel Obertan, Mame Biram Diouf, Chris Smalling, Javier Hernandez, dan Bebe, serta mendapat Michael Owen secara gratis. [initial]

 (men/rer)