
Bola.net - Kabar Manchester United akan merekrut Mason Mount di musim panas nanti akan segera jadi kenyataan. Keluarga Glazer sudah memberikan lampu hijau bagi Setan Merah mengamankan pemain Chelsea tersebut.
Manchester United memang diketahui sedang mendekati Mount. Erik Ten Hag ingin sang gelandang menjadi bagian dari timnya di musim depan.
Proses pendekatan Setan Merah dengan sang gelandang sudah dimulai. Mount sendiri dikabarkan sudah memberi sinyal positif untuk pindah ke Old Trafford.
Advertisement
The Telegraph melaporkan bahwa transfer Mount ke MU akan jadi kenyataan. Keluarga Glazer selaku pemilik MU sudah merestui transfer sang pemain.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Beri Izin
Menurut laporan tersebut, perwakilan manajemen Manchester United sudah menghadap keluarga Glazer. Mereka meminta restu untuk transfer Mount.
Erik Ten Hag dikabarkan sangat mendesak transfer ini jadi kenyataan. Karena ia menilai Mount bakal sangat krusial bagi skuat Setan Merah di musim depan.
Keluarga Glazer dilaporkan menyetujui transfer tersebut. Jadi proses transfer Mount akan segera dilanjutkan.
Tebus Transfer
Laporan tersebut mengklaim bahwa Manchester United sudah menjadwalkan pertemuan dengan Chelsea dalam waktu dekat ini.
Mereka tahu bahwa Chelsea sudah menetapkan harga jual sang gelandang. Mereka ingin bayaran sekitar 60 juta pounds untuk pemain timnas Inggris tersebut.
MU yang sudah diberi restu dari Keluarga Glazer dilaporkan akan menebus mahar itu agar Mount bisa langsung pindah ke Old Trafford.
Tidak Ingin Lama-lama
Menurut laporan yang sama, Erik Ten Hag ingin transfer Mount ini bisa segera dituntaskan.
Ia ingin Mount sudah ikut pra musim MU dan berangkat ke Amerika Serikat pada awal Juli nanti.
Klasemen Premier League
(The Telegraph)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 4 Juni 2023 21:51
-
Liga Inggris 3 Juni 2023 18:40
-
Liga Spanyol 3 Juni 2023 18:20
-
Liga Spanyol 3 Juni 2023 12:21
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:23
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 05:11
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:48
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:41
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 04:32
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 04:12
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...