Kekuatan Fisik Giroud, Buat Wenger Ogah Berikan Istirahat

Kekuatan Fisik Giroud, Buat Wenger Ogah Berikan Istirahat
Giroud dianggap memiliki keunggulan fisik. (c) AFP
Bola.net - Olivier Giroud sempat disebut Arsene Wenger mengalami kelelahan, yang kemudian mengakibatkan striker Prancis tersebut gagal menjebol jala lawan hingga laga melawan Newcastle semalam.

Meski demikian, Wenger rupanya masih bingung apakah ia akan mengistirahatkan sang pemain di beberapa laga mendatang. Pasalnya, Arsenal tidak memiliki banyak pemain pengganti di dalam skuat yang ada saat ini.

"Saya tidak tahu, setiap saat saya berpikir untuk memberinya waktu istirahat, namun kami memiliki tim yang dengan tidak terlalu banyak personil. Kami lebih fokus pada teknik dan kecepatan," tutur Wenger pada situs resmi klub.

"Ia adalah satu-satunya pemain yang memiliki kekuatan fisik dan memberikan struktur yang kuat untuk kami. Memiliki pemain yang mampu berjuang dengan mengandalkan hal tersebut di lini depan amat penting artinya," pungkas Wenger.

Berusia 27 tahun, Girodud sudah bermain sebanyak 18 kali untuk The Gunners musim ini dan mencetak tak kurang dari 8 gol. [initial]


 (ars/rer)