
Bola.net - - Cesc Fabregas pernah menjuarai Piala FA pada tahun 2005 bersama dengan Arsenal. Namun kalung medali yang pernah ia dapatkan berkat juara tersebut hilang dan tidak tertemukan hingga sekarang ini.
Hal tersebut membuat Fabregas semangat untuk memenangkan final Piala FA yang akan berlangsung pada hari Sabtu (19/5). akan menghadapi Manchester United di partai final nanti.
Saat Fabregas bermain di final Piala FA pada tahun 2005 juga menghadapi Manchester United. Patrick Viera menjadi penentu kemenangan dalam laga itu dan Fabregas yang saat itu masih berusia 18 tahun merasakan gelar pertama bersama The Gunners.
Sayangnya, Fabregas hanya bisa mengenang momen juara itu dalam kepalanya. Sebab medali yang pernah ia terima dalam laga itu hilang.
"Saya tak bisa menemukannya," ucap Fabregas jelang pertandingan lawan MU.
"Saya berjanji. Ayah saya biasanya menyimpannya dan ketika saya tumbuh besar, suatu hari saya bilang, 'Dengar, di mana seluruh medali dan barang-barang saya?'.
"Saya menemukan yang satu [medali Piala Dunia]. Tapi yang Piala FA, saya tak bisa menemukan," paparnya.
Chelsea gagal masuk sebagai empat besar di Premier League setelah musim lalu keluar sebagai juara. Chelsea mengakhiri musim ini di peringkat lima. Mejadi juara Piala FA adalah satu-satunya yang bisa diharapkan The Blues.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 18 Mei 2018 23:31
-
Liga Inggris 18 Mei 2018 21:53
-
Liga Inggris 18 Mei 2018 20:51
-
Piala Dunia 18 Mei 2018 19:49
-
Liga Inggris 18 Mei 2018 19:18
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 08:41
-
Bola Indonesia 22 Maret 2025 07:53
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:44
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:42
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:29
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 07:15
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...