
Bola.net - Sebuah harapan diapungkan Nemanja Matic. Gelandang asal Serbia itu berharap bahwa tahun ini akan menjadi tahun di mana Manchester United mengakhiri puasa gelar juara mereka.
Manchester United memang sudah cukup lama tidak memenangkan trofi juara. Trofi terakhir yang mereka menangkan adalah trofi Liga Europa di tahun 2017 silam.
Untuk gelar juara EPL, MU malah puasa lebih lama lagi. Sudah sembilan tahun lamanya MU tidak mengangkat trofi juara Liga Inggris tersebut.
Advertisement
Namun Matic optimistis bahwa timnya bisa menjadi juara di musim ini. "Saya tidak bisa melihat alasan kami tidak bisa meraih kesuksesan di musim ini," ujar Matic kepada MUTV.
Baca komentar lengkap sang gelandang di bawah ini.
Kedalaman Tim Bagus
Ada alasan mengapa Matic begitu optimistis bahwa MU bisa memenangkan trofi juara di musim ini.
Ia menilai Setan Merah memiliki kedalaman tim yang bagus dan itu sangat vital untuk menantang semua gelar juara yang mereka ikuti.
"Kami memiliki keseimbangan yang bagus antara pemain berpengalaman dan juga pemain muda. Jadi kami memiliki segala yang dibutuhkan di tim ini dan kami harus memaksimalkan itu,"
Jadi Motivasi
Matic juga menilai kedalaman tim MU tidak jadi faktor kontraproduktif bagi timnya. Ia menilai para pemain akan semakin bersemangat untuk berjuang dan mendapatkan kesempatan bermain.
"Saya rasa kompetisi yang sehat itu dibutuhkan di dalam tim. Kami membutuhkan kompetisi di internal kami untuk memenangkan trofi juara jadi saya sangat senang dengan kondisi tim ini,"
"Kami akan bermain di setiap tiga hari dan kami memiliki skuat yang besar. Kami harus memaksimalkan situasi ini dan saya rasa semua pemain kami sangat antusias dan termotivasi untuk bermain," ujarnya.
Laga Berikutnya
Manchester United akan bertandang ke Swiss dalam waktu dekat ini.
Mereka akan berhadapan dengan Young Boys di partai pembuka fase grup UCL musim ini.
(MUTV)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 12 September 2021 23:29
Balik ke Manchester United, Ronaldo: Keputusan Terbaik yang Pernah Saya Buat!
-
Liga Inggris 12 September 2021 17:00
Saingi MU dan Chelsea, Manchester City Juga Ramaikan Perburuan Declan Rice
-
Liga Inggris 12 September 2021 16:00
Meski Cetak Dua Gol, Legenda Arsenal Ragukan Cristiano Ronaldo Bakal Bawa MU Juara
-
Liga Inggris 12 September 2021 15:40
Pengakuan Sir Alex Ferguson: MU Pulangkan Ronaldo karena Manchester City
-
Liga Inggris 12 September 2021 15:20
Bruno Fernandes: Kata Siapa Saya Tidak Bisa Main Bareng Ronaldo?
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 15:59
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 15:58
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 15:57
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 15:56
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 15:46
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 15:45
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...