
Bola.net - Agresi militer yang dilakukan Rusia ke Ukraina mendapatkan banyak kecaman. Dari dunia sepak bola, Manchester United dilaporkan bakal memutus kontrak dengan salah satu sponsor mereka sebagai bentuk protes atas tindakan Rusia.
Sejak kemarin, perang berkecamuk di Ukraina. Ini disebabkan Presiden Rusia, Vladimir Putin memerintahkan militer Rusia untuk menyerang Ukraina.
Aksi Putin dan Rusia ini mendapatkan kecaman dari berbagai pihak. Mereka mengutuk tindakan Rusia yang meresahkan warga global.
Advertisement
Aksi Rusia ini juga dikecam oleh Manchester United. The Mirror melaporkan Setan Merah akan memutus kontrak dengan salah satu sponsor mereka sebagai protes atas tindakan keji Rusia itu.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Putus Kontrak
Menurut laporan tersebut, sponsor yang dimaksud adalah Aeroloft. United berencana mengakhiri kerja sama mereka dengan maskapai Rusia tersebut.
Aeroloft sudah lama menjadi sponsor United. Mereka menjadi maskapai resmi Manchester United sejak tahun 2013 silam.
Kontrak dengan Aeroloft akan habis di bulan April 2022 mendatang. Namun CEO baru Manchester United, Richard Arnold tidak mau memperpanjang kontrak ini sebagai protes terhadap tindakan Rusia.
Banyak Peminat
Pemutusan kontrak dengan Aeroloft ini bisa memberikan kerugian yang cukup besar bagi MU. Karena maskapai Rusia itu memberikan dana segar setiap tahunnya kepada MU.
Namun United tidak cemas. Karena saat ini ada banyak maskapai kelas dunia yang sedang menjajaki untuk menjadi sponsor resmi mereka.
Salah satu nama yang dikabarkan sedang mendekati MU adalah Qatar Airways. Di mana maskapai timur tengah itu dikabarkan siap menggantikan Aeroloft sebagai sponsor Setan Merah.
Ganti Pesawat
Pada tengah pekan kemarin, United sudah mulai beralih dari Aeroloft. Mereka seharusnya menggunakan maskapai itu untuk terbang ke Spanyol.
Namun alih-alih menggunakan Aeroloft, mereka menggunakan maskapai Inggris, Titan Air untuk pulang pergi menghadapi Atletico Madrid.
Klasemen Premier League
(Mirror)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 24 Februari 2022 21:04
Main Sembrono, Fred Kena Semprot Legenda Manchester United Ini
-
Bundesliga 24 Februari 2022 20:50
Bukan Haaland, Bintang Borussia Dortmund Ini Kian Dekat Gabung Manchester United
-
Liga Inggris 24 Februari 2022 20:35
Ini Penyebab Scott McTominay 'Menghilang' Saat Lawan Atletico Madrid
-
Galeri 24 Februari 2022 19:56
Aksi Cristiano Ronaldo yang Dibuat Frustasi oleh Barisan Pertahanan Atletico Madrid
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:23
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 05:11
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:48
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:41
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 04:32
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 04:12
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...