Kebijakan Klopp Bikin Alan Shearer Bingung

Kebijakan Klopp Bikin Alan Shearer Bingung
Jurgen Klopp (c) LFC

Bola.net - - Mantan penyerang Newcastle United, Alan Shearer mengaku bingung dengan kebijakan rotasi yang dilakukan oleh Jurgen Klopp usai Liverpool diimbangi Everton.

Pada pertandingan derby Merseyside akhir pekan lalu, keputusan Klopp mencadangkan Roberto Firmino dan Philippe Coutinho di Anfield mendapatkan banyak kritikan. Kedua pemain itu dinilai harusnya menjadi starter, bukan Dominic Solanke atau Alex Oxlade-Chamberlain.

Kebijakan Klopp itu juga yang dinilai membuat The Reds harus puas dengan hasil imbang 1-1.

Dan Shearer menilai bahwa Coutinho -yang di pertandingan sebelumnya membuat hattrick- seharusnya menjadi starter, begitu juga dengan Firmino.

"Anda telah mendengar bahwa Klopp mengatakan bahwa hanya ada satu tim yang ingin memenangkan pertandingan. Tapi bukan itu, lihat pemilihan pemain mereka!" ujarnya.

"Mereka meninggalkan seorang pemain yang mencetak hattrick di pertengahan pekan lalu. Sebagai penyerang tengah, saya tahu bahwa waktu anda diabaikan adalah ketika anda tak mencetak gol," sambungnya.

"Anda tak sabar untuk bermain saat anda penyerang tengah dan anda mencetak gol. Alih-alih menempatkan pemain yang masih belajar atau menyalahkan wasit, salahkan diri anda sendiri dan salahkan pemain anda karena bodoh dalam bertahan," tandasnya.