Kebijakan 'Hemat' ala Moyes Dibela Eks Manajer MU

Kebijakan 'Hemat' ala Moyes Dibela Eks Manajer MU
'Hemat' ala Moyes mendapatkan pujian. (c) AFP
Bola.net - Jika ada satu hal yang paling banyak dikritik semenjak kedatangan David Moyes ke Old Trafford, maka itu terkait dengan kebijakan transfer yang diterapkan oleh eks manajer Everton itu di Manchester United.

Moyes dianggap terlalu pelit menggunakan kas transfer klub dalam membeli pemain anyar. Hal itu ditengarai oleh kebiasaan yang ia lakukan saat masih menangani The Toffees. Namun demikian, kebijakan 'hemat' ala Moyes itu mendapat pembelaan dari Tommy Docherty.

"Ia melakukan kerja yang bagus di Everton dengan tak menghabiskan banyak uang atau memiliki banyak pemain bagus," jelas Docherty, eks manajer United dari era 1972 hingga 1977 kepada Press Association Sport.

"Saya hanya melihat catatan bagus yang ia buat saat masih menangani Everton. Jika anda memiliki uang dan harus membelanjakannya di burs transfer, anda tidak membeli seseorang dengan label 'mungkin', 'bisa saja' atau 'mungkin saja', anda harus membeli seorang pemain yang pasti," tutupnya.

Moyes sendiri di bursa transfer musim panas lalu hanya berhasil mendatangkan Marouane Fellaini dari Everton, itu pun dengan harga yang lebih mahal dibandingkan penawaran semula. [initial]

 (pas/rer)