Ke Madrid, Benitez Prioritaskan Transfer Vidal?

Ke Madrid, Benitez Prioritaskan Transfer Vidal?
Arturo Vidal. (c) AFP
Bola.net - Kandidat kuat pelatih Real Madrid, Rafael Benitez, disebut akan menjadikan Arturo Vidal sebagai target transfer utamanya musim depan di Santiago Bernabeu.

Mantan arsitek Liverpool itu memang disebut-sebut akan menjadi kandidat kuat pelatih Madrid berikutnya. Ia akan mengisi posisi yang sebelumnya ditinggalkan oleh Carlo Ancelotti. Ia juga diprediksi bakal segera memimpin skuat Los Blancos itu pekan depan.

Menurut Marca, sebelum ia resmi diumumkan sebagai pelatih anyar Madrid, Benitez sudah menyusun daftar pemain yang ingin ia rekrut musim depan. Dan nama yang ada di puncak daftar tersebut adalah gelandang enerjik Juventus, Arturo Vidal.

Madrid sendiri sedianya mengincar gelandang Juve lainnya, yakni Paul Pogba. Akan tetapi, El Real disebut sudah tak berminat merekrutnya dan hal itu kemungkinan akan membuka jalan yang lebih lebar untuk merekrut Vidal.

Los Blancos juga dikait-kaitkan dengan Marco Verratti dalam beberapa hari terakhir. Namun, belum jelas apakah mereka nanti akan merekrut pemain asal Italia itu bersama dengan Vidal atau tidak. [initial]

 (mrc/dim)