Kata Buffon Soal Kemungkinan Gagal Samai Rekor Maldini

Kata Buffon Soal Kemungkinan Gagal Samai Rekor Maldini
Gianluigi Buffon (c) AFP

Bola.net - - Kiper Juventus, Gianluigi Buffon mengatakan tak pusing dengan kemungkinan dirinya gagal menyamai atau bahkan melewati rekor legenda AC Milan, Paolo Maldini.

Buffon baru saja merayakan ulang tahun ke-40 pada 28 Januari akhir pekan lalu. Musim ini diisyaratkan Buffon dalam beberapa kesempatan sebagai musim terakhirnya sebagai pesepakbola.

Musim ini, Buffon juga memiliki kesempatan untuk menyamai rekor penampilan Paolo Maldini. Legenda hidup AC Milan itu menorehkan 647 penampilan di Serie A yang merupakan rekor penampilan terbanyak sepanjang masa. Sementara Buffon sudah meraih 629 penampilannya di Serie A.

Namun karena cedera betis, Buffon telah melewatkan beberapa pertandingan musim ini, yang berarti dia tidak bisa menyamai rekor penampilan Serie A milik Paolo Maldini.

"Terkadang lebih baik tidak memaksakan sesuatu. Anda juga harus tahu bagaimana menjadi bahagia dengan apa yang Anda miliki. Saya pikir saya memiliki banyak catatan dalam karir saya dan jika catatan ini tetap milik Paolo, saya akan bahagia, karena dia adalah seseorang yang benar-benar layak mendapatkannya," ujarnya.

"Saya suka hal-hal terjadi secara alami, jika tidak, Anda harus mundur selangkah dan merasa bahagia dengan apa yang Anda dapat, seperti yang sudah saya terima sebelumnya," tandasnya.