Kasus Christian Pulisic Semakin Mengkhawatirkan, Waktunya Tinggalkan Chelsea?

Kasus Christian Pulisic Semakin Mengkhawatirkan, Waktunya Tinggalkan Chelsea?
Winger Chelsea, Christian Pulisic (c) Chelsea

Bola.net - Christian Pulisic belum juga mendapatkan menit bermain reguler di bawah Graham Potter di Chelsea. Situasi ini cukup mengkhawatirkan, bahkan Pulisic mungkin harus mempertimbangkan opsi meninggalkan klub.

Pulisic masih dianggap sebagai salah satu pemain terbaik asal Amerika Serikat. Dia dipercaya memimpin timnas di Piala Dunia 2022 Qatar nanti.

Sayangnya, karier Pulisic di level klub tampak mengkhawatirkan. Dia sudah cukup lama bermain di Chelsea, pelatih datang silih berganti, tapi tidak ada menit bermain reguler bagi Pulisic.

Awalnya, diduga Pulisic menjadi korban idealisme pelatih yang lebih menyukai gaya main tertentu dan pemain tertentu. Kini, situasinya semakin sulit, apa maksudnya?

1 dari 3 halaman

Masalah menit bermain Pulisic

Situasi Pulisic ini juga diperhatikan oleh analis Premier League, Craig Burley. Menurutnya, sekarang Pulisic tidak lagi bisa berlindung di balik pelatih.

Mungkin sebelumnya Pulisic dianggap sebagai korban Frank Lampard atau Thomas Tuchel. Namun, sekarang di bawah Graham Potter pun menit bermain Pulisic tidak membaik

"Menurut saya, menit bermainnya [Pulisic] akan terus jadi masalah. Saya kira, semakin banyak pelatih yang menangani dia dan tidak memainkan dia, situasi akan semakin sulit," ujar Burley di ESPN.

"Orang-orang akan mulai menyadari bahwa si pemainlah yang harus disorot, bukan menyorot lima atau enam pelatih yang sudah menangani dia. Kurang lebih mereka mengambil keputusan yang sama."

2 dari 3 halaman

Semakin jelas

Situasi Pulisic sebenarnya sudah mulai sulit di tahun terakhirnya bersama Borussia Dortmund. Pindah ke Chelsea seharusnya jadi kesempatan baru bagi Pulisic, tapi faktanya tidak demikian.

"Seharusnya para pelatih memilih tim terbaik yang bisa membantu mereka menang. Pulisic tidak bermain di bawah Lampard, tidak bermain di bawah Tuchel, dan tidak bermain di bawah Lucien Favre di Dortmund, bukankah ini sudah jelas?" lanjut Burley.

"Sekarang, sudah ada beberapa manajer yang memperlakukan dia dengan cara yang sama, apa artinya?"

"Itu berarti bahwa dalam tim mereka, mereka merasa ada opsi yang lebih baik [daripada Pulisic]," tandasnya.