'Karius Seperti De Gea'

'Karius Seperti De Gea'
Loris Karius (c) AFP

Bola.net - - John Aldridge mengklaim kiper , Loris Karius, masih butuh waktu menyesuaikan diri di Inggris, seperti ketika David de Gea baru membela Manchester United.

Kiper Jerman datang dari Mainz di musim panas, masuk ke tim utama Jurgen Klopp, sebelum menunjukkan performa yang kurang memuaskan dan akhirnya digusur oleh Simon Mignolet.

Namun mantan striker Liverpool, Aldridge, mendukung pemain berusia 23 tahun untuk membalikkan keadaan di Anfield dan percaya bahwa ia bisa mengikuti jejak De Gea, yang bersinar usai sebelumnya banyak mendapat kritik.

"Manajer sudah menariknya dari sorotan untuk memberinya waktu berpikir dan ketika dia mendapat kesempatan lagi, saya kira dia akan mengambilnya. Kepercayaan diri merupakan hal yang lucu, dan ini seperti striker yang sulit mencetak gol dan gawang tiba-tiba terlihat lebih kecil dan kiper lawan terlihat besar," tutur Aldridge di 888 Sport.

"Dari sudut pandang kiper, anda akan mulai mengkhawatirkan semuanya. Anda harus mulai kembali bekerja keras di sesi latihan. Kita sudah pernah lihat ini sebelumnya dalam diri David de Gea ketika ia kesulitan di musim pertamanya. Butuh waktu bagi kiper dari negara lain."

"Dia punya banyak media yang menyoroti kesalahannya. Di Inggris, anda akan disorot jika membuat kesalahan. Sayangnya, dia mengalami itu dan kita tidak tahu apakah hal tersebut mempengaruhi dirinya atau tidak."