Kapteni Liverpool Lagi, Gerrard Bangga

Kapteni Liverpool Lagi, Gerrard Bangga
Steven Gerrard (c) AFP
- Steven Gerrard ditunjuk sebagai kapten 'Liverpool Legend', yang akan menghadapi 'Australia Legends' di Sydney tak lama lagi.


Bintang LA Galaxy berusia 35 tahun akan memimpin para legenda The Reds seperti Jamie Carragher, Robbie Fowler, Ian Rush, Luis Garcia, dan Dietmar Hamann.


"Saya harap akan mendapat lebih banyak kesempatan seperti ini. Saya bangga menjadi bagian di dalamnya, seperti reuni antar pemain dan juga pertemuan dengan sosok yang saya kagumi di masa kecil," jelas Gerrard pada laman resmi klub.


"Selain itu, bermain lagi di bawah Gerard Houllier adalah momen yang istimewa. Saya harap akan ada lebih banyak lagi laga seperti ini ketika saya kembali ke Amerika Serikat. Ketika Anda mengenakan seragam merah itu dan ban kapten, Anda punya tugas yang berat.


"Ya, ini memang laga persahabatan dan ini akan jadi kesempatan yang bagus. Ruang ganti bakal amat ramai, bakal banyak ledekan di sana-sini, akan menyenangkan. Namun begitu laga dimulai, maka semua akan bermain seperti yang mereka tunjukkan di sepanjang karirnya. Begitu semua dimulai nanti, mereka bakal ingin meraih kemenangan." [initial]


 (lfc/rer)