Kapten West Brom Tak Terlalu Terkesan dengan Chelsea

Kapten West Brom Tak Terlalu Terkesan dengan Chelsea
Darren Fletcher (c) Ist

Bola.net - - Kapten West Brom, Darren Fletcher, mengaku tidak terlalu terkesan dengan penampilan yang ditunjukkan oleh pekan lalu.

The Blues tengah duduk di puncak klasemen sementara usai menang 1-0 atas West Brom di Stamford Bridge.

"Saya kira kami bermain amat bagus hari ini, terkait apa yang coba untuk kami lakukan. Pertandingan dan semua taktik kami berjalan dengan sempurna dan kami sedikit tidak beruntung usai kalah di pertandingan tersebut," tutur Fletcher di laman resmi klub.

"Chelsea tidak benar-benar menciptakan peluang apapun dan kami punya sedikit peluang di babak kedua. Kami tentu ingin bermain lebih baik lagi ketika menguasai bola namun itu sulit untuk dilakukan saat ini."

Chelsea akhirnya menang lewat gol tunggal yang dicetak oleh Diego Costa. Pemain Spanyol kelahiran Brasil itu sukses memanfaatkan kesalahan yang dibuat oleh bek lawan, Gareth McAuley.

Hasil ini membuat The Blues kini duduk di peringkat satu klasemen sementara Premier League, unggul tiga angka dari Arsenal, setelah mampu meraih kemenangan beruntun di sembilan laga terakhir.

Chelsea akan bermain melawan Sunderland di pertandingan Premier League tengah pekan ini.