Kapten Liverpool Tak Mau Cari Imbang Kontra Brighton

Kapten Liverpool Tak Mau Cari Imbang Kontra Brighton
Jordan Henderson (c) AFP

Bola.net - - Skipper Liverpool Jordan Henderson tahu bahwa timnya cuma butuh hasil imbang saja lawan akan tetapi ia merasa sebaiknya The Reds mengincar tiga poin saja.

Pertandingan melawan Brighton ini akan dilangsungkan di Anfield. Sebelumnya, Liverpool harus menang lawan tim asuhan Chris Hughton itu agar bisa memastikan diri mendapat satu tiket ke Liga Champions musim depan.

Jika sampai gagal menang, mereka terancam bisa disalip oleh . Akan tetapi ternyata The Blues hanya bisa main imbang lawan Huddersfield kemarin.

Sekarang Chelsea mengoleksi 70 poin dari 37 pertandingan. Liverpool sendiri mengoleksi 72 angka dari jumlah pertandingan yang sama.

Itu artinya satu angka saja bisa membuat mereka finis di zona empat besar. Akan tetapi Henderson tak mau timnya bermain hanya untuk bisa mendapat satu angka saja.

“Saya pikir kami masih harus memenangkan pertandingan. Jelas hasil imbang mungkin sudah cukup tetapi kita pasti tidak akan masuk dengan pola pikir seperti itu,” ketusnya kepada Liverpoolfc.com.

“Anda hanya harus melangkah ke luar sana, terutama dengan berada di Anfield, fokus untuk memenangkan pertandingan, bermain seperti sebelumnya di Anfield baru-baru ini, memberikan segalanya, dan saya yakin suasananya akan cemerlang karena pertandingan itu merupakan pertandingan hari terakhir," tuturnya.

“Kami menantikan itu. Ini adalah pertandingan besar lain bagi kami, tetapi pola pikirnya, sama seperti setiap pertandingan, yakni bermain dan menang,” tegas Henderson.