Kapten Leicester: Kami Pantas Kalahkan Chelsea

Kapten Leicester: Kami Pantas Kalahkan Chelsea
Leicester City (c) LG
- Kapten Leicester City, Wes Morgan, memuji penampilan timnya usai mereka kembali naik ke puncak klasemen sementara Premier League berkat kemenangan 2-1 atas .


Jamie Vardy mencetak golnya yang ke-15 di liga musim ini dan Riyad Mahrez juga ikut mencatatkan namanya di papan skor, untuk membuat tim asuhan Jose Mourinho tertinggal dua gol, sebelum Loic Remy mampu membuat gol hiburan bagi tim tamu di babak kedua.


"Kami tahu bahwa dari awal pertandingan ini akan sulit," jelas Morgan pada Sky Sports News.


"Kami ingin kembali ke puncak klasemen dan kami sudah bermain dengan baik. Saya rasa kami memang pantas mendapatkan hasil ini.


"Para pemain tengah sangat percaya diri. Kami harus seperti itu. Kami ada di puncak klasemen dan kami ingin lihat apa yang bisa kami raih. Namun kami akan melakoninya selangkah demi selangkah. Kami tidak ingin terlalu terlena, kami hanya ingin terus menang seperti yang kami tunjukkan selama ini dan kita lihat apa yang akan terjadi nanti." [initial]


 (sky/rer)