Kante Sebut Conte Sebagai Alasan Pindah ke Chelsea

Kante Sebut Conte Sebagai Alasan Pindah ke Chelsea
(c) AFP
- N'Golo Kante mengakui mau pindah dari Leicester City menuju Chelsea tak lepas dari faktor Antonio Conte.


Kante gabung dengan Chelsea bulan lalu setelah dibeli dengan harga 32 juta pounds. Pemain yang mengantarkan Leicester juara Premier League musim lalu tersebut akan menjalani debutnya bersama Chelsea ketika menghadapi AC Milan pada hari Kamis (4/8) besok.


Dalam wawancara pertama kalinya bersama Chelsea TV, Kante mengatakan terkesan dengan Conte yang disebutnya memiliki semangat besar. Itulah kenapa ia bersedia datang ke Stamford Bridge.


"Sedikit sulit [pilih Chelsea] karena apa yang kami lakukan musim lalu bersama Leicester adalah sebuah pencapaian yang sangat besar. Tapi sekarang adalah langkah baru untuk saya dan saya harap sesuatu yang bagus akan datang," ujar Kante.


"Saya pilih Chelsea setelah bicara dengan pelatih [Conte] dan ketika itu saya merasakan kapasitas pelatih ini dan itu kenapa saya membuat keputusan," paparnya. [initial]

 (es/shd)