
Bola.net - - Gelandang Chelsea, N'Golo Kante mengungkapkan bahwa pelatih mereka, Antonio Conte telah meminta mereka untuk melupakan kesuksesan musim lalu. Dan dibeberkannya, pelatih asal Italia itu hanya punya satu fokus selama pramusim, yakni bekerja keras.
Chelsea musim lalu memang mampu mendominasi Premier League. Di musim pertamanya berkompetisi di Premier League, pelatih asal Italia tersebut mampu menunjukkan kualitasnya dengan membangkitkan kembali The Blues dengan gelar juara yang mereka raih.
Meskipun mampu finish di posisi terbaik dan unggul tujuh poin dari peringkat kedua, Tottenham Hotspur, Kante mengungkapkan bahwa Conte tak mau anak asuhnya berleha-leha selama pramusim dan menuntut kerja keras dari para pemainnya.
"Conte telah berbicara soal kerja keras untuk berada di mentalitas pemenang secepat mungkin. Kami memulai sebuah babak baru untuk Chelsea, dan babak baru dalam karir kami," ujarnya kepada Standard.
"Kami perlu untuk mulai bekerja mendapatkan energi kami menuju musim baru. Dia tidak berbicara soal apa yang telah kami lakukan musim lalu dan soal memenangi liga. Dia hanya berbicara soal bekerja keras untuk siap menghadapi musim yang akan datang," tandasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 20 Juli 2017 21:07
-
Liga Inggris 20 Juli 2017 18:35
-
Liga Inggris 20 Juli 2017 18:30
-
Liga Inggris 20 Juli 2017 18:04
-
Liga Inggris 20 Juli 2017 15:30
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 13:15
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 13:01
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 12:57
-
Otomotif 21 Maret 2025 12:56
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 12:55
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 12:53
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...