Kante Anggap Dirinya Belum Pantas Dapat Penghargaan PFA

Kante Anggap Dirinya Belum Pantas Dapat Penghargaan PFA
N'Golo Kante (c) AFP

Bola.net - - Gelandang Chelsea N’Golo Kante tentu akan merasa senang jika dirinya berhasil memenangkan penghargaan PFA Player of the Year di musim ini. Meskipun begitu, ia menganggap masih ada pemain The Blues lainnya yang lebih pantas mendapatkan penghargaan tersebut.

Nama Kante melejit setelah pemain Prancis itu berhasil mengantarkan Leicester City meraih gelar Premier League. Pemain berusia 25 tahun itu kemudian memutuskan bergabung dengan Chelsea setelah satu tahun bermain di King Power Stadium.

Penampilan Kante di sepanjang musim ini juga masih mendapat pujian setelah berhasil membawa Chelsea tak tergoyahkan di puncak klasemen Premier League. Banyak yang memprediksi bahwa Kante akan menerima penghargaan PFA Player of the Year berkat penampilan cemerlangnya sejauh ini.

Meskipun begitu, Kante menilai dirinya belum pantas mendapatkan penghargaan tersebut. Ia menganggap Eden, Diego Costa, David Luiz yang seharusnya mendapatkannya.

"Itu akan menjadi sesuatu yang indah," kata Kante Canal+

“Tapi ada beberapa pemain di Premier League yang layak mendapatkan gelar ini, mereka sudah berada di tim saya. Eden, Diego Costa, David Luiz.”

Chelsea akan kembali beraksi dalam lanjutan kompetisi Premier League setelah menjalani jeda internasional dengan menghadapi Crystal Palace.