Kane: Jadikan Satu Poin, Dan Biarkan Chelsea Panas Dingin!

Kane: Jadikan Satu Poin, Dan Biarkan Chelsea Panas Dingin!
Harry Kane (c) AFP

Bola.net - - Penyerang Tottenham Hotspur, Harry Kane mengungkapkan tekadnya untuk memberikan tekanan besar kepada Chelsea pada pekan ini.

Apa yang dimaksud Harry Kane adalah tekanan dengan memangkas jarak kedua pemain hanya menjadi satu poin saja. Syaratnya, Spurs harus bisa mengalahkan West Ham di London Stadium akhir pekan ini.

Bila kemenangan diraih oleh tim asuhan Mauricio Pochettino itu, maka jarak antara Spurs dengan Chelsea hanya tiga poin. Pasalnya, Chelsea baru akan bermain dua hari setelahnya melawan Middlesbrough.

Karena itu, Kane pun melihat kesempatan besar bagi timnya untuk memberikan tekanan besar kepada tim asuhan Antonio Conte itu pada akhir pekan ini.

"Kami hanya harus mencoba untuk finish dengan kuat. Kami memiliki laga lain pada hari Sabtu dini hari dan ini bagus untuk bermain pertama," ujarnya.

"Semoga kami bisa mereduksi jarak menjadi satu poin saja, dan kemudian melihat apa yang terjadi," sambungnya.

"Kami tahu bagaimana rasanya saat Leicester bermain tahun lalu sebelum kami, dan bahkan hari ini, bagus untuk main terlebih dahulu dan memberi tekanan. Ini akan menjadi pertandingan sulit, tapi semoga kami bisa menang. Beri tekanan, tunggu, dan lihat," tandasnya.