
Bola.net - - Salomon Kalou percaya bahwa mantan rekannya, John Obi Mikel, bisa kembali bangkit dan masuk tim inti jika dia terus bersabar, seperti yang dilakukan Yaya Toure di Manchester City.
Toure dicoret dari tim inti City usai agennya membuat komentar yang menyudutkan Josep Guardiola, namun ia akhirnya kembali ke tim inti usai meminta maaf, dan mencetak dua gol di laga comeback melawan Crystal Palace.
Mikel juga tidak mendapat kesempatan bermain di Chelsea bersama Antonio Conte musim ini. Banyak yang percaya bahwa sang pemain tengah dihukum usai ia memilih tidak mengikuti pra-musim klub dan justru membela Nigeria di Olimpiade musim panas.
"Dia adalah kawan saya. Dia harus menunggu dan sabar, itulah sepakbola. Sabar adalah kunci untuknya sekarang. Apa yang saya pelajari dari permainan ini adalah tidak ada jaminan di sepakbola, anda bisa keluar masuk dalam tim," tutur Kalou di Goal International.
"Seperti Yaya, dia bermain setelah absen selama beberapa bulan dan kembali, kemudian mencetak dua gol. Semuanya bisa berubah. Tunggu saja momen anda."
Kalou lantas menambahkan mengenai Toure: "Semua klub di dunia akan senang menampungnya, dia pemain yang hebat, tentu saja. Pemain seperti Yaya Toure akan menemukan klub jika dia memang ingin, saya tidak akan khawatir. Jika memang punya uang, saya ingin Hertha membelinya (tertawa)."
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 1 Desember 2016 21:20
Man City vs Chelsea Diprediksi Akan Berakhir dengan Skor 2-1
-
Liga Inggris 1 Desember 2016 17:06
-
Liga Inggris 1 Desember 2016 17:05
-
Liga Inggris 1 Desember 2016 17:00
-
Liga Inggris 1 Desember 2016 13:30
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 08:41
-
Bola Indonesia 22 Maret 2025 07:53
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:44
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:42
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:29
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 07:15
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...