
- Raksasa Premier League, Manchester United dikabarkan sudah memutuskan tetap mempercayai sosok Jose Mourinho untuk duduk di kursi manajer terlepas dari hasil negatif di awal musim ini.
Dalam Premier League musim 2018-19 yang baru berjalan tiga pekan, United asuhan Mourinho sudah menelan dua kali kekalahan, masing-masing atas Brighton & Hove Albion dan Tottenham Hotspur.
Advertisement
Bagi United, ini adalah kali pertama sejak musim 1992-93 mereka menelan dua kekalahan dari tiga laga pembuka. Peluang juara Setan Merah musim ini pun makin diragukan.
Makin Tertekan
Dua kekalahan ini seakan menjadi alarm kebersamaan Mourinho dengan United yang di musim panas ini kerap dispekulasikan terkait beberapa masalah.
Mourinho diklaim menyebabkan hubungan buruk dengan manajemen karena secara terbuka mengungkapkan ketidak puasan dirinya atas aktivitas transfer klub. Selain itu, beberapa waktu belakangan rumor permusuhan antara Mourinho dengan Paul Pogba makin kencang berhembus.
Nama yang gencar dikabarkan bakal menjadi pengganti andai Mourinho lengser dari kursi manajer United pun sudah muncul. Ia adalah Zinedine Zidane.
Tetap Aman
Namun seperti dilansir Sky Sports, para petinggi United kabarnya belum memiliki niat untuk memecat Mourinho di tengah musim yang tengah berjalan.
Meski demikian, situasi ini kabarnya bisa jadi akan berubah jika United kembali menelan kekalahan di markas Burnley akhir pekan ini.
Namun pihak United diyakini tak memiliki keinginan untuk mendatangkan manajer papan atas jika Mourinho benar-benar harus lengser. (sky/pra)
Video Menarik
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 28 Agustus 2018 23:50
Jadi Aktor Kemenangan Spurs Atas MU, Lucas Disanjung Vertonghen
-
Liga Italia 28 Agustus 2018 23:36
-
Liga Inggris 28 Agustus 2018 21:53
-
Liga Inggris 28 Agustus 2018 21:05
-
Liga Inggris 28 Agustus 2018 19:48
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 16:05
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 15:24
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 15:10
-
Otomotif 22 Maret 2025 15:08
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 15:05
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 14:48
MOST VIEWED
- Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Sudah Saatnya! Bruno Fernandes Diminta Tinggalkan MU di Musim Panas
- Martin Odegaard Ingin Arsenal Rekrut Mantan Rekannya di Real Madrid, Siapa?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...