Kalah di Derby, Fellaini Sebut United Kurang Agresif

Kalah di Derby, Fellaini Sebut United Kurang Agresif
Marouane Fellaini (c) AFP
- Manchester United akhirnya merasakan kekalahan pertama di bawah kepelatihan Jose Mourinhho. Bertanding dalam derby kota Manchester, Setan Merah harus mengakui keunggulan tetangga mereka, Manchester City dengan skor 1-2.


Manchester City unggul dua gol lebih dulu lewat Kevin De Bruyne dan Kelechi Iheanacho. Manchester United hanya mampu membalas satu gol lewat Zlatan Ibrahimovic. Semua gol itu tercipta pada babak pertama.


Gelandang United, Marouane Fellaini menilai bahwa timnya mengalami kekalahan karena kurang agresif pada babak pertama. Sebelumnya Jose Mourinho juga mengaku kecewa dengan kinerja timnya pada babak pertama.


"Masalahnya adalah kami harusnya bisa memenangkan perebutan bola pertama dan kedua, tapi kami gagal melakukannya pada babak pertama. Kami memang memperbaiki performa pada babak kedua, tapi harus diakui bahwa kami kurang agresif pada babak pertama. Tapi semua itu sudah tak berarti, sekarang kami harus fokus untuk memenangkan pertandingan selanjutnya," cetus Fellaini kepada MUTV.


Derby ini menjadi perhatian pecinta sepakbola dunia lantaran menjadi ajang pertemuan antara Josep Guardiola melawan Jose Mourinho yang sebelumnya sudah pernah bersaing di El Clasico. [initial]


 (mutv/hsw)