Kalah Dari MU, Kolo Optimis Kans Liverpool ke 4 Besar Masih Terbuka

Kalah Dari MU, Kolo Optimis Kans Liverpool ke 4 Besar Masih Terbuka
Liverpool (c) LFC
- Kolo Toure menyatakan dirinya cukup optimis peluang masuk ke empat besar masih cukup terbuka saat ini walau mereka baru saja dikalahkan oleh Manchester United.


Akibat kekalahan tersebut, Liverpool kini tetap mendekam di papan tengah klasemen. Mereka menduduki posisi kesembilan dengan poin 31 dari 22 laga. Mereka terpaut delapan angka dari yang ada di posisi keempat.


Ada beberapa pihak yang menyatakan bahwa peluang Liverpool menembus zona Liga Champions tersebut sudah hangus karena poinnya terlalu jauh untuk dikejar. Meski demikian Kolo mengaku tetap optimis The Reds bakal bisa memenuhi target tersebut.


"Liga ini sungguh gila. Segalanya bisa terjadi," serunya pada situs resmi The Reds.


"Kami hanya perlu terus menampilkan performa seperti di laga tersebut (lawan MU)," tegasnya.


Liverpool sejatinya memang tampil cukup bagus di laga tersebut. Mereka bahkan mendapat beberapa peluang emas di sepanjang laga. Mereka juga mampu membuat United tak berkutik terutama di paruh pertama. Sayangnya mereka akhirnya tumbang berkat gol wayne Rooney di babak kedua. Dan gol itu lagi-lagi terjadi karena lawan memanfaatkan kelemahan skuat The Reds selama ini, yakni dalam hal mengantisipasi set piece. [initial]


 (lfc/dim)