Kalah dari MU, Everton Merasa Sedang Sial

Kalah dari MU, Everton Merasa Sedang Sial
John Stones (c) AFP
- John Stones menilai bahwa tidak seharusnya Everton menderita kekalahan saat melawan Manchester United. Menurut Stones, pada pertandingan tersebut Everton hanya sedang sial saja.


The Toffes baru saja menelan kekalahan dari Manchester United di pekan ke-32 Premier League dengan skor 1-0. Gol tunggal kemenangan MU pada laga ini dicetak oleh Martial pada menit ke-54.


"Ada banyak kesialan yang menimpa kami," buka Stones di Evertontv.


"Mencetak gol adalah salah satu dari sial tersebut. Saya tidak berpikir mereka memiliki kesempatan dalam pertandingan dimana mereka sepertinya bisa mencetak gol."


Salah satu hal menjadi indikasi Stones mengatakan bahwa mereka sedang adalah saat peluang yang didapat Everton hanya mengenai mistar gawang MU. "Peluang kami membentur mistar gawang dan memiliki beberapa peluang lain untuk memenangkan pertandingan. Tetapi ada hal-hal yang tidak beres yang harus kami bayar," tukasnya. [initial]


 (eve/asa)