
- Gelandang Manchester United, Paul Pogba kembali meminta maaf atas kekalahan timnya atas Brighton & Hove Albion tadi malam. Pogba menyebut para pendukung fans MU berhak marah karena timnya tidak tampil optimal di pertandingan tersebut.
Setan merah gagal meraih kemenangan kedua mereka di Liga Inggris tadi malam. Bertamu ke Amex Stadium, mereka harus tumbang di tangan Brighton & Hove Albion dengan skor 3-2.
Advertisement
Pada laga tersebut United memang tampil cukup buruk. DI babak pertama, David De Gea harus memungut bola di gawangnya sebanyak tiga kali.
Pogba sendiri mengakui bahwa timnya memang tidak bermain dengan baik sehingga fans berhak marah kepada mereka. "Kami seharusnya fokus di sepanjang pertandingan," buka Pogba di halaman resmi United.
Seperti apa situasi tim saat itu? Simak pengakuan Pogba di bawah ini.
Salah Sikap
Pogba mengakui bahwa timnya tidak menunjukan sikap yang tepat sehingga mereka kalah dari Brighton.
"Kami selalu mencoba untuk bermain lebih baik daripada pertandingan sebelumnya, namun saya juga tahu betul bahwa kami tidak bisa selalu bermain dengan bagus setiap saat."
"Kami tahu seharusnya kami mempersiapkan diri dengan sangat baik dan menunjukan sikap yang tepat dan saya rasa itulah kesalahan kami hari ini."
Berhak Marah
Kekalahan United itu memang menimbulkan kemarahan dari para fans United dan Pogba sendiri bisa memahami kemarahan itu.
"Kami selalu bermain untuk seragam ini dan juga untuk para fans. Hasil yang kami dapatkan hari ini bukanlah hasil yang diinginkan fans dan kami bisa memahami jika para fans kami marah."
"Hari ini kami bermain buruk karena kami semua bermain dengan buruk. Kami harus bangkit untuk pertandingan berikutnya." tandas kapten interim United tersebut.
Laga Sulit
Manchester United sendiri akan mendapatkan lawan yang berat di pertandingan ketiga nanti. Mereka akan menjamu Tottenham Hotspur di Old Trafford pada hari Selasa (28/8) nanti. (mufc/dub)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 19 Agustus 2018 23:57
-
Liga Spanyol 19 Agustus 2018 13:25
-
Liga Inggris 19 Agustus 2018 12:51
-
Liga Inggris 18 Agustus 2018 23:00
Kesal Disinggung Man City, Mourinho Balas dengan Komentar Pedas!
-
Liga Inggris 18 Agustus 2018 17:00
Data dan Fakta Premier League: Brighton vs Manchester United
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 22:34
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 22:19
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 22:06
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 21:16
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 21:00
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 20:48
MOST VIEWED
- Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Sudah Saatnya! Bruno Fernandes Diminta Tinggalkan MU di Musim Panas
- Martin Odegaard Ingin Arsenal Rekrut Mantan Rekannya di Real Madrid, Siapa?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...