
Bola.net - Jose Mourinho begitu dicintai pada era kepemimpinannya yang pertama di Chelsea. Bahkan pemain seperti Frank Lampard hingga John Terry menangis kala mendengar pria asal Portugal itu meninggalkan Stamford Bridge.
Pada tahun 2003 silam, Chelsea resmi diakusisi oleh Roman Abramovich yang juga dikenal sebagai pengusaha kondang dari Rusia. Ia kemudian menunjuk Jose Mourinho sebagai pelatih kedua di eranya.
Mourinho, kala itu, memang sedang menjadi topik utama di kalangan penikmat sepakbola. Pencapaian membawa klub kuda hitam seperti Porto melaju dan bahkan jadi juara Liga Champions mendapat apresiasi yang besar.
Advertisement
Ia diboyong ke Stamford Bridge pada tahun 2004 lalu. Dalam rentang waktu tiga musim, ia mempersembahkan enam trofi dari banyak ajang, termasuk Premier League. Tapi, itu tidak cukup untuk membuatnya bertahan lebih lama.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Lampard, Drogba, dan Terry Menangis
Pada awal musim 2007/08, performa Chelsea terlihat menurun. Mereka bahkan hanya mampu bermain imbang 1-1 kala menjamu Rosenborg BK di ajang Liga Champions. Tak lama setelahnya, ia berpisah dengan Chelsea.
Mantan pemain Chelsea, Steve Sidwell, adalah salah satu saksi di ruang ganti yang menyaksikan betapa hancurnya rekan setimnya pasca Mourinho pergi. Pemain seperti Frank Lampard dan John Terry bahkan sampai menitikkan air mata.
"Rasanya canggung saat Jose datang untuk mengucapkan selamat tinggal. Anda bisa mendengar bunyi pin yang terjatuh. Rasanya seperti seseorang meninggal," ujar Sidwell kepada the Athletic.
"Saat anda melihat karakter yang kuat seperti Didier Drogba, Frank Lampard, dan John Terry menangis atau berlinang air mata... saya juga sedih. Rasanya aneh," lanjutnya.
Tidak Ada Tanda-tanda Kepergian
Sidwell sendiri merupakan pemain baru Chelsea pada saat itu. Ia diboyong ke London setelah bermain apik bersama Reading selama empat musim sebelumnya.
Pria yang mengakhiri karirnya di Brighton & Hove Albion itu berkata bahwa dirinya tidak melihat adanya tanda-tanda kepergian Mourinho. Bahkan ruang ganti tampak kondusif di musim itu.
"Saya tidak pernah merasakan tensi atau berpikir bahwa dia berada dalam masalah. Ada di beberapa pertandingan sbebelumnya, anda melihatnya di media dan itu menjadi perbincangan," tambahnya.
"Tapi anda tidak melihatnya dari dalam. Semua pemain bersatu, tidak ada yang menentang dia, dia sama sekali tak kehilangan ruang gantinya," pungkasnya.
(Goal International)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 14 April 2020 18:40
Diincar Chelsea, Andre Onana Malah Beri Kode Ingin Balik ke Barcelona
-
Liga Italia 14 April 2020 18:20
-
Liga Inggris 14 April 2020 17:20
Kisah Ian Wright, Legenda Arsenal yang Nyaris Membelot ke Chelsea
-
Liga Inggris 14 April 2020 17:00
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 13:28
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 13:24
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 13:18
-
Piala Dunia 20 Maret 2025 13:16
-
Liga Spanyol 20 Maret 2025 13:15
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 13:15
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...