
Bola.net - - Winger muda Manchester City Leroy Sane mengungkapkan bahwa Josep Guardiola terus melatihnya jadi pemain yang lebih baik dan mencoba membuatnya bermain seperti Lionel Messi.
Saat masih berada di , Guardiola membantu tim itu berkembang menjadi sangat perkasa. Performa Messi pun menjadi sangat brutal di bawah polesan tangan dinginnya.
Di City, Guardiola memang sempat kesulitan di musim pertamanya. Ia bahkan harus mengakhiri musim dengan tangan hampa.
Namun di musim kedua, City langsung tampil sangat perkasa. Mereka jadi calon kuat juara liga musim ini. Tak hanya itu, performa para pemain The Citizen pun otomatis ikut membaik.
Sane mengaku bahwa Guardiola adalah pelatih yang hebat dan begitu detil dalam melatih anak-anak asuhnya. Pemain asal Jerman ini bahkan menyebut manajer asal Spanyol itu telah membuatnya tampil lebih baik dan kini berusaha membuatnya tampil mirip dengan superstar Barca, Messi.
Josep Guardiola
Lionel Messi dan Pep Guardiola
"Ia mengubah keseluruhan permainan saya. Di Jerman, fokus saya yang utama adalah menggiring bola. Sekarang, Pep memperhatikan setiap detail dalam permainan saya: cara saya bergerak, tempat terbuka yang saya tempati, bagaimana saya bekerja dalam bertahan, bagaimana saya memposisikan saya saat bertahan," tuturnya pada Welt am Sonntag.
"Semua ini membantu saya menemukan ruang terbuka untuk rekan tim saya, dan menempatkan diri pada posisi yang lebih baik di lapangan. Pep telah mengangkat saya ke tingkat yang baru," seru Sane.
"Pelatih kadang-kadang mendatangi saya dan menunjukkan kepada saya video tentang kesalahan saya dan Pep terutama mencoba membuat setiap pemain menjadi lebih baik. Ia sering menunjukkan kepada saya keterampilan pemain yang telah dilatihnya di masa lalu. Misalnya, ia meminta saya untuk melihat detil bagaimana Messi mengatasi situasi satu lawan satu, dan bagaimana ia bergerak," terangnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 24 Januari 2018 15:20
-
Liga Inggris 24 Januari 2018 15:10
Bos Bristol Sanjung City: Tim Terbaik yang Pernah Saya Lihat Langsung
-
Liga Inggris 24 Januari 2018 15:00
Kesusahan Kalahkan Bristol, De Bruyne Nilai City Layak ke Final
-
Liga Inggris 24 Januari 2018 14:50
-
Liga Inggris 24 Januari 2018 04:55
Hasil Pertandingan Bristol City vs Manchester City: Skor 2-3
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 22:01
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 21:52
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 21:44
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 20:57
-
Otomotif 21 Maret 2025 17:32
-
Bola Indonesia 21 Maret 2025 16:47
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...