Kagumi Valbuena, Wenger Beri Sinyal Perburuan

Kagumi Valbuena, Wenger Beri Sinyal Perburuan
Mathieu Valbuena diminati lagi oleh Wenger? (c) AFP
Bola.net - Manajer Arsenal, Arsene Wenger mengaku angkat topi untuk penampilan Mathieu Valbuena - memberi isyarat The Gunners siap memburu gelandang Marseille itu.

Pemain berusia 28 tahun itu tampil brilian saat membela Prancis lawan Georgia akhir pekan kemarin. Ia membantu Les Bleus meraih kemenangan 3-1 demi merangsek ke puncak klasemen Grup I kualifikasi Piala Dunia 2014 zona Eropa - dua poin di depan Spanyol.

Dan Wenger yang pernah mencoba mendatangkan Valbuena ke Arsenal di masa lalu, sangat terkesan dengan penampilan sang gelandang. Hal itu memantik spekulasi jika manajer asal Prancis itu bakal kembali menghidupkan minatnya pada Valbuena.

"Ia menjadi sosok penting untuk Prancis, sangat nyaman meski dengan ruang terbatas. Ia juga pemain yang bisa memikul tanggung jawab," ujar The Professor pada Telefoot. (insfb/row)