Kagumi Old Trafford, Ancelotti Tangani MU?

Kagumi Old Trafford, Ancelotti Tangani MU?
Carlo Ancelotti (c) AFP
- Carlo Ancelotti belum lama ini memberikan indikasi bahwa ia mungkin akan segera mengakhiri masa vakum-nya dan menangani Manchester United.


Usai sebelumnya mengatakan tak ragu menerima tawaran melihat di Inggris, pria Italia itu mengaku ia amat mengagumi Old Trafford, kandang United yang juga jadi sukses AC Milan menjadi juara Liga Champions dengan mengalahkan Juventus - kala ditangani Carletto.


"Saya harus mengatakan bahwa Old Trafford adalah tempat yang istimewa bagi saya, mengingat ini adalah tempat di mana saya menikmati sukses pertama menjadi juara Liga Champions," tutur Ancelotti pada reporter.


"Saya selalu menikmati momen di mana saya membawa tim saya ke sini dan percaya ini adalah salah satu stadion terbaik di Eropa.


"Ada banyak tempat yang memiliki atmosfer istimewa, namun bagi saya, takkan ada yang mengalahkan sejarah dan tradisi panjang yang dimiliki Manchester United." [initial]


 (men/rer)