Kabar yang Dinanti Liverpool dan Man United Akhirnya Datang Juga

Kabar yang Dinanti Liverpool dan Man United Akhirnya Datang Juga
Duel liverpool vs Manchester United di laga tunda pekan ke-30 Premier League 2021-22 di Anfield, Rabu (20/04/2022) dini hari WIB. (c) AP Photo

Bola.net - Kabar baik didapatkan Liverpool dan Manchester United setelah AS Monaco disebut sudah menetapkan harga jual Aurelien Tchouameni sebesar 59 juta pounds.

Ada sejumlah nama pemain yang menjadi primadona dalam gosip bursa transfer dalam beberapa musim belakangan ini. Salah satunya adalah Tchouameni.

Hal ini tak mengejutkan. Sebab ia tampil menonjol bersama AS Monaco di Ligue 1.

Sejumlah klub besar pun mengincar pemain 22 tahun tersebut. Ada kabar gelandang timnas Prancis itu bakal cabut dari Monaco pada musim panas 2022 nanti.

1 dari 5 halaman

Peminat Tchouameni

Klub-klub yang mengicar Aurelien Tchouameni datang dari sejumlah negara. Dari Spanyol ada nama Real Madrid.

Dari Italia, ada nama Juventus. Lalu ada juga ketertarikan dari wakil Premier League, Chelsea.

Namun selain itu ada juga nama Manchester United dan Liverpool. Belakangan, The Reds disebut berpeluang besar untuk bisa memboyong Tchouameni.

2 dari 5 halaman

Harga Jual Tchouameni

Harga Jual Tchouameni

Gelandang AS Monaco, Aurelien Tchouameni (c) AS Monaco Official

Kini ada kabar yang sudah dinanti-nantikan Liverpool maupun Manchester United. AS Monaco diklaim sudah siap berpisah dengan Aurelien Tchouameni.

Kabar tersebut diklaim oleh AS. Media Spanyol tersebut menyebut bahwa Monaco mematok harga jual Tchouameni sebesar 59 juta pounds.

Dari semua klub yang disebut sebelumnya, kenapa hanya Liverpool dan Man United saja yang disebut sangat menantikan kabar tersebut? AS menyebut secara finansial hanya kedua klub itu saja yang sanggup memenuhi permintaan Monaco.

Madrid masih punya kendala finansial, demikian juga dengan Juventus. Sementara itu nasib Chelsea masih belum jelas karena belum ada pihak yang membelinya dari tangan Roman Abramovich.

Arsenal sebelumnya juga disebut ikut terjun dalam perburuan Tchouameni. Namun ada kans mereka akan kalah bersaing melawan Liverpool.

3 dari 5 halaman

Jadwal Pertandingan Liverpool

Jadwal pertandingan Liverpool berikutnya:

Pertandingan: Villarreal vs Liverpool

Venue: El Madrigal

Hari: Rabu, 4 Mei 2022

Jam: 02.00 WIB

4 dari 5 halaman

Jadwal Pertandingan Manchester united

Jadwal pertandingan Manchester United berikutnya:

Pertandingan: Brighton vs Manchester United

Venue: Falmer Stadium

Hari: Sabtu, 7 Mei 2022

Jam: 23.30 WIB