Kabar Buruk MU! Lisandro Martinez Cedera (Lagi)

Kabar Buruk MU! Lisandro Martinez Cedera (Lagi)
Lisandro Martinez ketika bermain untuk Argentina di Copa America 2024 (c) AP Photo/Adam Hunger

Bola.net - Ada kabar buruk datang bagi Manchester United. Bek mereka, Lisandro Martinez dilaporkan kembali mengalami cedera.

Seperti yang sudah diketahui, Martinez saat ini menjadi bek tengah utama Manchester United. Ia jadi andalan Erik Ten Hag berkat performanya yang di atas rata-rata.

Di musim 2023/2024 kemarin, Martinez minim bermain di tim utama MU. Ini disebabkan sang bek beberapa kali mengalami cedera sehingga ia harus menepi dari skuad Setan Merah.

Dilansir Manchester Evening News, ada kabar buruk bagi Setan Merah. Martinez dilaporkan kembali mengalami cedera.

Simak informasi selengkapnya di bawah ini.

1 dari 4 halaman

Cedera di Final

Cedera di Final

Lisandro Martinez mencetak gol pada laga 8 Besar Copa America 2024 antara Argentina vs Ekuador (c) AP Photo/Julio Cortez

Menurut laporan tersebut, Martinez mengalami cedera itu di final Copa America 2024 kemarin.

Pada saat itu ia bertabrakan dengan penyerang Kolombia. Sehingga ia sempat mendapatkan perawatan medis.

Namun Martinez bisa melanjutkan bermain hingga 120 menit laga berakhir. Meski begitu, Martinez dilaporkan bermain sambil menahan rasa sakit.

2 dari 4 halaman

Tidak Parah

Tidak Parah

Copa America 2024: Selebrasi pemain Argentina, Lisandro Martinez (c) AP Photo/Kevin M. Cox

Menurut laporan itu, cedera yang dialami Martinez itu sejauh ini dikategorikan cedera ringan.

Sang bek dikabarkan sudah mendapatkan perawatan atas cedera itu. Sejauh ini kondisi Martinez dikabarkan cukup bagus.

Namun sang bek dijadwalkan akan menjalani pemeriksaan lanjutan agar mengetahui secara detail seberapa parah cedera yang ia alami.

3 dari 4 halaman

Gabung Bulan Depan

Gabung Bulan Depan

Aksi Lisandro Martinez di Final FA Cup 2023/2024 (c) AP Photo/Ian Walton

Martinez sendiri dilaporkan masih mendapatkan jatah berlibur dari Erik Ten Hag.

Ia baru kembali ke Manchester di bulan Agustus nanti untuk memperkuat kembali Setan Merah.