Kabar Baik Liverpool! Ryan Gravenberch Bersedia Pindah ke Inggris

Kabar Baik Liverpool! Ryan Gravenberch Bersedia Pindah ke Inggris
Ryan Gravenberch dikenalkan sebagai pemain baru Bayern Munchen (c) FC Bayern Munchen

Bola.net - Ada kabar baik datang bagi Liverpool. Gelandang incaran mereka, Ryan Gravenberch dikabarkan siap angkat koper dari Bayern Munchen di musim panas nanti.

Liverpool saat ini terancam mengalami krisis gelandang. Ada sekitar tiga gelandang The Reds yang dilaporkan akan pindah klub di musim panas nanti, sehingga Jurgen Klopp mulai mencari sosok baru untuk memperkuat lini tengah mereka.

Ada satu nama yang dilaporkan jadi incaran Jurgen Klopp. Manajer asal Jerman itu tertarik pada gelandang muda Bayern Munchen, Ryan Gravenberch.

Dilansir Sky Sports, asa Liverpool itu tidak bertepuk sebelah tangan. Pasalnya Gravenberch juga mau pindah ke Liverpool.

Simak informasi selengkapnya di bawah ini.

1 dari 4 halaman

Opsi Menarik

Laporan itu mengklaim bahwa Gravenberch sangat tertarik untuk menjadi bagian dari Liverpool di musim depan.

Sang gelandang dilaporkan sudah lama berminat untuk berkarir di Inggris. Jadi kesempatan untuk pindah ke Anfield ini sebuah kesempatan yang sulit ia tolak.

Selain itu, ia juga tertarik dilatih Klopp. Ia menilai sang manajer sudah punya rekam jejak untuk memoles bakat-bakat muda, sehingga ia berharap karirnya berkembang pesat di sana.

2 dari 4 halaman

Ogah Jadi Cadangan

Alasan lain mengapa Gravenberch ingin cabut ke Liverpool karena masalah jam bermain.

Di musim perdananya bersama Bayern, jam bermain yang ia dapatkan sangat minim. Setelah terjadi pergantian pelatih, jam bermain Gravenberch juga belum kunjung meningkat.

Itulah mengapa Gravenberch memilih untuk cabut ke Liverpool jika The Reds benar-benar serius menginginkan jasanya di musim panas nanti.

3 dari 4 halaman

Sudah Punya Pengganti

Bayern Munchen sendiri dilaporkan tidak terlalu khawatir jika Gravenberch cabut di musim panas nanti.

Die Roten dilaporkan sudah mendapatkan jasa Konrad Laimer yang akan menggantikan jasa sang gelandang di musim panas nanti.