Fans City Afrika Bisa Dukung MU karena Sikap Guardiola pada Toure

Fans City Afrika Bisa Dukung MU karena Sikap Guardiola pada Toure
Josep Guardiola dan Yaya Toure (c) Goal
- Keputusan Josep Guardiola menyingkirkan Yaya Toure dari skuat Manchester City dinilai akan membuat jutaan fans di Afrika mengalihkan dukungan pada klub rival, Manchester United. Hal ini diungkapkan oleh agen pemain, Dimitri Seluk.


Saat ini Toure masih punya kontak satu tahun di City. Tapi Guardiola tak pernah memberikan kesempatan pada Toure bermain di Premier League dan baru-baru ini nama gelandang dari Pantai Gading tersebut dicoret dari daftar nama skuat Liga Champions.


"Mereka akan kehilangan jutaan pendukung di Afrika karena keputusan Guardiola ini [pada Yaya Toure]," klaim Seluk.


"Sekarang mereka akan mendukung Manchester United. Banyak orang di Afrika mengatakan mereka tak akan melihat lagi pertandingan City di TV," terangnya.


Sementara itu, Manchester City akan menjalani pertandingan menghadapi Manchester United di Premier League pada akhir pekan ini. [initial]

  (dst/shd)