
Bola.net - Kekalahan 1-4 di tangan Manchester City jelas menjadi hal yang memalukan untuk Liverpool. Kendati demikian, Jurgen Klopp selaku pelatih the Reds punya pandangan yang cukup berbeda dari orang kebanyakan.
Seperti yang diketahui, the Reds bertemu Manchester City dalam laga lanjutan Premier League hari Minggu (7/2/2021). Mereka patut bersyukur karena fans belum diperbolehkan menyaksikan pertandingan secara langsung di stadion.
Pada mulanya, Liverpool sanggup mengimbangi Manchester City. Namun situasinya berubah di babak kedua, tepatnya saat Ilkay Gundogan berhasil memecah kebuntuan dengan golnya yang tercipta pada menit ke-49.
Advertisement
Liverpool sempat membalas lewat eksekusi penalti dari sang penyerang, Mohamed Salah. Sayangnya, tambahan gol dari Gundogan, Raheem Sterling dan Phil Foden membuat mereka harus menerima kekalahan dengan skor telak 1-4.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Pandangan Berbeda dari Klopp
Kekalahan tersebut membuat the Reds semakin tertinggal jauh dari Manchester City yang menempati puncak klasemen Premier League saat ini. Kedua tim sekarang terpaut 10 angka, dan Liverpool sedang berada di peringkat ke-4.
Beberapa orang mungkin sepakat menyebut performa the Reds mengecewakan, terutama di sisi sayap pertahanan yang menjadi asal dua dari empat gol the Citizens. Namun Klopp punya pendapat yang cukup berbeda.
"Saya melihat permainan yang sangat bagus dan kesalahan besar. Dalam setiap laga, ketika anda melakukan kesalahan semacam ini, sudah hampir pasti anda akan kebobolan gol," ungkap Klopp kepada BBC usai pertandingan.
"Saya pikir mudah untuk sepakat bahwa permainan di babak pertama sangatlah bagus, kedua tim mencoba menciptakan masalah untuk satu sama lain, dan saya sangat menyukai apa yang saya saksikan di laga ini," lanjutnya.
Sulit Menjelaskan Kekalahan Liverpool
Satu hal yang membuat Klopp kagum adalah mentalitas para pemainnya. Pria asal Jerman tersebut melihat mereka tampil percaya diri kendati baru saja menelan kekalahan di tangan Brighton beberapa hari lalu.
"Kepercayaan diri bisa berkurang setelah laga terakhir tapi pada malam ini, saya melihat tim yang sangat percaya diri. Jujur saja. Saya menyukai permainan yang kami tunjukkan," tambahnya.
"Sangat sulit untuk menjelaskan bahwa kami kalah dengan skor 1-4. Ada banyak hal yang ingin saya lihat di pertandingan berikutnya, 100 persen," pungkasnya.
Liverpool punya waktu yang cukup banyak untuk membenahi kesalahannya. Sebab, mereka baru akan bermain lagi pada Sabtu (13/2/2021) mendatang dengan Leicester City sebagai lawannya.
(BBC Sport)
Baca Juga:
- Gundogan Gagal Penalti, Josep Guardiola: Berikutnya Kasih Ederson Sajalah!
- Kalah Lagi, Liverpool Ogah Melihat Klasemen Premier League
- Man of the Match Liverpool vs Manchester City: Ilkay Gundogan
- Hasil Pertandingan Liverpool vs Manchester City: Skor 1-4
- Bersama Kylian Mbappe, Liverpool Diklaim Bisa Jadi Tim Terbaik di Dunia
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 7 Februari 2021 21:30
Link Live Streaming Liverpool vs Manchester City di Mola TV, 7 Februari 2021
-
Liga Inggris 7 Februari 2021 17:24
Lord Glen Johnson: Liverpool Wajib Menang Lawan Manchester City
-
Liga Inggris 7 Februari 2021 12:00
Laga Liverpool vs Man City Spesial? Klopp: Pada Akhirnya Hanya 3 Poin
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 22 Maret 2025 07:53
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:44
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:42
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:29
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 07:15
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:43
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...