Jujur Arteta Sempat Khawatir Arsenal Bakal Dihajar Man City Usai Kebobolan di Menit ke-2

Jujur Arteta Sempat Khawatir Arsenal Bakal Dihajar Man City Usai Kebobolan di Menit ke-2
Selebrasi Raheem Sterling usai membobol gawang Arsenal, Senin (22/2/2021) dini hari WIB. (c) AP Photo

Bola.net - Duel kontra Manchester City akhir pekan lalu nyaris jadi bencana besar untuk Arsenal. Mereka kebobolan cepat di menit ke-2, yang berarti Man City punya 88 menit berikutnya untuk mencetak gol-gol tambahan.

Kekhawatiran ini wajar mengingat Man City sedang bagus-bagusnya beberapa pekan terakhir. Mereka belum pernah kalah di tahun 2021 ini dan terus menang dengan skor-skor besar.

Untungnya hal itu tidak sampai terjadi. Laga yang digelar di Emirates Stadium, Minggu (21/2/2021) kemarin tetap berakhir dengan skor 0-1. Arsenal tetap kalah, tapi tidak sampai dengan skor besar.

Lalu apa kata Mikel Arteta soal kekalahan Arsenal kali ini? Scroll ke bawah ya, Bolaneters!

1 dari 2 halaman

Sempat khawatir

Arteta tidak membantah, kebobolan di awal laga adalah mimpi buruk saat menghadapi tim sekuat Man City. Dia pun sempat khawatir timnya akan kebobolan lebih banyak gol lagi, tapi untungnya Arsenal bisa melawan dengan baik.

"[Kebobolan lebih banyak] itu kekhawatiran saya, sebab dengan formasi dan pemain-pemain yang turun di lapangan hari ini, tidak ada yang lebih buruk dari kebobolan begitu cepat," buka Arteta di laman resmi Arsenal.

"Sebab kondisi itu membuat pertandingan persis seperti yang mereka inginkan, dengan kemampuan mereka membawa bola, membuat kami kewalahan dengan fals nine di mana-mana."

"Itulah yang mereka inginkan di lapangan dan kami bisa jadi kehilangan kesabaran dan frustrasi," imbuhnya.

2 dari 2 halaman

Reaksi Arsenal

Untungnya kekhawatiran Arteta itu tidak sampai terjadi. Skuad Arsenal bisa bereaksi dengan baik, bahkan melawan dan balas membuat Man City kerepotan. Hanya saja mereka masih kurang sentuhan akhir untuk mencetak gol.

"Saya melihat kami bisa bereaksi dengan sangat baik untuk kondisi itu dan kami benar-benar memberikan pertandingan alot untuk mereka," sambung Areta.

"Namun, saat ini mereka adalah tim terbaik karena mereka mendominasi setiap departemen di lapangan, dan pujian untuk mereka karena mereka memang luar biasa," tandasnya.

Sumber: Arsenal