Jovetic Tumbang Dihajar Cedera Hamstring

Jovetic Tumbang Dihajar Cedera Hamstring
Stevan Jovetic. (c) afp
Bola.net - Berita buruk untuk para fans Manchester City. Pasalnya salah satu penyerang mereka, Stevan Jovetic, dipastikan tumbang karena menderita cedera hamstring.

Cedera pemain 24 tahun itu didapatkannya ketika berlatih bersama Timnas Montenegro untuk persiapan menghadapi laga kualifikasi Euro 2016 kontra Moldova.

"Ya, Jovetic mendapatkan cedera hamstring dan telah kembali ke klubnya. Dia tak bisa bermain lawan Moldova. Yang saya tahu hanyalah dia tak bakal bisa tampil di laga tersebut. Dia mendapat cedera itu dalam sesi latihan hari Minggu, ketika sedang mengejar bola," ungkap juru bicara Timnas Montenegro, Ivan Radovic, pada The Guardian.

Jovetic sendiri memang sudah dikembalikan ke klubnya, Man City. Di klubnya tersebut, ia akan menjalani pemeriksaan lanjutan. Ia pun diragukan bakal bisa tampil di hari Sabtu mendatang di ajang Premier League menghadapi Arsenal, di Emrates Stadium. [initial]

 (gua/dim)