Jovetic: Tujuh Final Menanti City

Jovetic: Tujuh Final Menanti City
Stevan Jovetic. (c) AFP
Bola.net - Stevan Jovetic menganggap tujuh laga tersisa yang harus dihadapi Manchester City di Premier League musim ini tak ubahnya seperti partai final.

Pasalnya, The Citizens harus memenangkan semuanya jika mereka ingin melewati Liverpool di posisi puncak klasemen dan mengulangi prestasi tahun 2012, menjadi juara Premier League di akhir musim.

"Kami masih memiliki tujuh laga, tujuh final, dan saya harap pada akhirnya nanti kami akan memenangkan liga," tutur Jovetic menurut laporan The Mirror.

"Kami harus percaya bahwa kami bisa memenangkan ketujuh laga tersebut, karena kami bisa melakukannya, namun amat penting untuk mengetahui bahwa kami ada di posisi terdepan untuk memenangkan liga," pungkasnya.

City akan bertandang ke markas Liverpool di akhir pekan ini. [initial]


  (mir/rer)