
Bola.net - - Pelatih Manchester United, Jose Mourinho dikabarkan sudah menetapkan target transfer utama timnya di bulan Januari nanti. Pelatih asal Portugal itu ingin merekrut bek tangguh Napoli, Kalidou Koulibaly.
Pada musim panas lalu Mourinho sempat mencoba mendatangkan bek tengah baru ke Old Trafford. Namun sang pelatih berselisih paham dengan Ed Woodward sehingga rencananya itu batal terlaksana.
Hingga pertandingan pekan ke 13 EPL kemarin, performa pertahanan MU bisa dikatakan cukup buruk. Mereka sudah kebobolan 21 gol dari 13 laga, sehingga Mourinho menilai membeli bek tengah baru sudah tidak bisa ditawar lagi.
Advertisement
Dilansir Mirror, Mourinho sudah menetapkan target transfer utamanya. Ia ingin agar Kalidou Koulibaly datang ke Old Trafford begitu bursa transfer dibuka.
Simak manuver transfer MU untuk Koulibaly di bawah ini.
Bek Tangguh
Mourinho punya alasan tersendiri mengapa ia menginginkan sosok 27 tahun tersebut. Pasalnya Koulibaly saat ini disebut-sebut sebagai salah satu bek terbaik di Serie A.
Semenjak pindah ke Napoli pada tahun 2014 silam, Koulibaly selalu menjadi andalan di jantung pertahanan Il Partenopei. Ia selalu tampil solid saat menggalang pertahanan tim yang bermarkas di San Paolo tersebut.
Mourinho sendiri dikabarkan kagum atas kemampuan fisik dan teknik yang dimiliki Koulibaly, sehingga ia merasa sang bek baka menjadi tambahan yang berharga bagi timnya.
Harga Mahal
Namun untuk mendapatkan Koulibaly, Manchester United harus berjuang keras. Pasalnya sang pemain memiliki harga jual yang tinggi di bulan Januari nanti.
Hal ini dikarenakan Napoli berhasil mengamankan masa depan sang bek di musim panas kemarin. Mereka membuatnya menandatangani kontrak berdurasi 5 tahun di San Paolo.
Dengan kontraknya yang panjang itu, Napoli kabarnya akan mematok sekitar 89 juta pounds sebagai mahar transfer sang bek.
Bersaing
Namun United bukan peminat tunggal untuk sang bek, karena rival mereka Chelsea juga dikabarkan sangat meminati sang bek.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 25 November 2018 12:03
-
Liga Inggris 25 November 2018 07:00
-
Liga Italia 25 November 2018 00:30
-
Liga Inggris 25 November 2018 00:00
Ini Alasan Sebenarnya Mengapa Zlatan Ibrahimovic Tinggalkan MU
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 23:54
-
Liga Inggris 20 Maret 2025 23:49
-
Liga Champions 20 Maret 2025 23:44
-
Liga Inggris 20 Maret 2025 23:40
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 23:00
-
Asia 20 Maret 2025 22:49
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...