
Bola.net - Penalti Jorginho kembali membantu Chelsea meraih kemenangan. Senin (8/2/2021) dini hari WIB, gelandang Italia ini mencetak gol kemenangan 2-1 Chelsea atas Sheffield United di Premier League.
Ini penalti kedua beruntun yang dicetak Jorginho. Sebelumnya dia pun mencetak gol dari titik putih untuk menuntun Chelsea mengalahkan Tottenham.
Uniknya, dua penalti ini diambil dengan dua gaya berbeda. Kontra Tottenham, Jorginho berlari kencang dan melepas tendangan keras. Lawan Sheffield, dia menerapkan gaya lompatan penalti khasnya.
Advertisement
Lalu apa kata sang pelatih, Thomas Tuchel soal dua gaya penalti ini?
Suka keduanya
Gaya penalti kedua Jorginho dianggap lebih berisiko karena bola tidak bergerak terlalu kencang, tapi Tuchel mengaku tidak ada masalah. Dia suka kedua penalti itu karena keduanya berhasil jadi gol, dan dia pun tidak pernah memberikan saran penalti.
"Saya suka keduanya karena keduanya berhasil jadi gol. Saya tidak akan pernah menginstruksikan pada pemain soal bagaimana menendang penalti," ujar Tuchel kepada Footbal London.
"Saya tidak akan pernah memberikan saran itu sebab saya pernah bermain sepak bola di level rendah dan Anda bisa merasakan tekanannya ketika bola berada di titik itu."
Terserah Jorginho
Jorginho sempat tersingkir di era Frank Lampard, jarang mendapatkan kesempatan bermain, apalagi mengambil penalti. Kini dia kembali bermain reguler dan dipercaya jadi algojo penalti nomor satu.
"Tidak ada saran bagi saya, Jorgi boleh mengambil penalti dengan cara apa pun yang bisa membantu dia mencetak gol," lanjut Tuchel.
"Saya senang dia mengambil penalti itu dan mencetak dua gol, sebab keduanya jadi penentu kemenangan kami," tutupnya.
Berikutnya Chelsea akan menyambangi Barnsley pada duel putaran kelima FA Cup, Jumat (12/2) dini hari WIB.
Sumber: Football London
Baca ini juga ya!
- Roy Keane: Liverpool Banyak Alasan, Juara yang Buruk
- 'Percayalah, Jika Begini Liverpool Butuh 30 Tahun Lagi untuk Juara Liga'
- Half-Time Talk: Tak Banyak Bicara Taktik, Guardiola Akui Kualitas Pemain yang Jadi Pembeda
- Liverpool Tak Pantas Kalah Telak dari Manchester City
- Man City Menang Telak, Guardiola: Anfield Sepi Rasanya Beda!
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 7 Februari 2021 08:20
Jadwal dan Live Streaming Sheffield United vs Chelsea, Senin 8 Februari 2021
-
Liga Inggris 7 Februari 2021 07:29
5 Chelsea yang Bisa Jadi Pembeda Pada Laga melawan Sheffield United
-
Liga Inggris 7 Februari 2021 07:20
Bersama Tuchel, Finish Empat Besar Tidak Mustahil bagi Chelsea
-
Liga Inggris 7 Februari 2021 03:00
Tuchel Datang, Nasib Ben Chilwell di Chelsea Jadi Tanda Tanya
-
Liga Inggris 6 Februari 2021 16:00
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 12:17
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 12:01
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:55
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:46
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:35
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:21
MOST VIEWED
- Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Sudah Saatnya! Bruno Fernandes Diminta Tinggalkan MU di Musim Panas
- Martin Odegaard Ingin Arsenal Rekrut Mantan Rekannya di Real Madrid, Siapa?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...