Jorge Mendes Datang, MU Selesaikan Saga Transfer 24 Juta Pounds

Jorge Mendes Datang, MU Selesaikan Saga Transfer 24 Juta Pounds
Nicolas Gaitan (c) AFP
Bola.net - Super Agen, Jorge Mendes, dikabarkan akan membantu Manchester United menyelesaikan transfer Nicolas Gaitan.

Mendes sudah membantu United beberapa kali di masa lalu, ketika mereka memutuskan mendatangkan dua orang kliennya, Radamel Falcao dan Angel di Maria.

Sang agen tidak menangani Gaitan, namun ia akan diminta menjadi penengah dalam proses negosiasi antara MU dan Benfica, menurut laporan O Jogo.

Mendes juga memainkan peran serupa untuk membantu bek Valencia, Nicolas Otamendi, datang ke Manchester City.

Gaitan, yang kini berusia 27 tahun, dikabarkan sempat menolak tawaran dari Al Ahli untuk terus bermain di Eropa. Pemain Argentina satu ini sudah lama menjadi target MU, bahkan ketika Sir Alex Ferguson masih menjadi manajer. [initial]

 (dst/rer)