Jonny Evans Akui United Sedang Krisis Kepercayaan Diri

Jonny Evans Akui United Sedang Krisis Kepercayaan Diri
Jonny Evans akui timnya mulai tertekan akibat kalah beruntun. (c) Sky
Bola.net - Defender Manchester United, Jonny Evans, mengungkapkan bahwa para penggawa timnya saat ini tengah mengalami krisis kepercayaan diri, menyusul dua kekalahan beruntun.

Menjamu Newcastle United dalam matchday 15 Premier League di Old Trafford kemarin, tim besutan David Moyes dipaksa takluk 0-1. Kekalahan tersebut menjadi yang kedua, setelah pekan sebelumnya juga kalah dari Everton, dengan skor dan tempat serupa.

Akibatnya, Setan Merah kini tercecer di posisi sembilan klasemen liga, serta terpaut jarak yang cukup jauh dari posisi empat besar, yakni tujuh poin. Diakui Evans bahwa situasi ini membuat rekan setimnya tak bermain dalam tekanan.

"Jelas rekan setim kehilangan sedikit kepercayaan diri dalam permainan mereka. Anda bisa melihatnya dari penguasaan bola dan kreativitas mereka," ujar Evans.

"Para pemain mungkin tak bermain sebagaimana mereka seharusnya. Hal itu terjadi ketika kepercayaan diri anda menurun." [initial]

 (mtr/atg)